4 JENIS KODE MACRO PENGGANTI HYPERLINK EXCEL

Ada beberapa pertanyaan dari teman-teman kami seputar excel "Bagaimana Kode Macro Pengganti Hyperlink Di Excel ?"

Seperti yang sudah kami jelaskan pada artikel sebelumnya, 3 Jenis Kode Macro Link Excel Ke Internet. Di artikel tersebut sudah kami jelaskan bagaimana cara mentautkan excel ke internet sampai memberi informasi atau pesan apabila komputer tidak tersambung internet dan masih banyak lagi. Silahkan Anda mengunjungi artikel tersebut jika menurut Anda itu dibutuhkan.


Ada beberapa Jenis Kode Macro Pengganti Hyperlink, Mulai dari hyperlink ke sheets sampai hyperlink ke internet. Nah, itu akan kami jelaskan pada artikel kami kali ini.

Silahkan luangkan waktu beberapa menit untuk membaca artikel kami secara cermat dan teliti, karena ini akan sangat singkat dan detail.

4 Jenis Kode Macro Pengganti Hyperlink

1. Hyperlink ke sheets
2. Hyperlink membuka file lain
3. Hyperlink membuat file
4. Hyperlink ke internet

Seperti yang telah Anda ketahui bahwa, Hyperlink ke sheet dapat Anda lakukan dengan sangat mudah. Namun bagaimana dengan Kode Macro Pengganti Hyperlink tersebut ?

Jika Anda memanggil sheets menggunakan hyperlink, maka itu akan sangat mudah, tetapi akan terlihat kurang maksimal. Jika Anda memanggil sheets dengan kode macro, maka itu akan terlihat lebih bagus dan elegan. perhatikan penjelasan dibawah ini.

1. Hyperlink Ke Sheets

Dengan Hyperlink :

1. Buat tombol melalui "insert" kemudian "shapes" dan pilih "rectangle"
2. Klik kanan > hyperlink
3. Pilih "Pleace in this document" kemudian pilih sheets yang tersedia di "Cell Reference" dan ketik cell atau range misal range A1 pada kolom "Type The Cell Reference"
4. Ok dan silahkan di coba

Dengan Macro :

1. Buat tombol melalui "insert" kemudian "shapes" dan pilih "rectangle"
2. Klik kanan pilih "asign macro" kemudian klik "new" maka Anda masuk pada jendela Visual Basic for Application (VBA)
3. Ketik kode macro ini "Sheets ("Sheet2").Select : Range ("A1").Select"
4. Kembali ke workbook excel dan silahkan di coba

2. Hyperlink Membuka File Lain

Dengan Hyperlink :

1. Buat tombol melalui "insert" kemudian "shapes" dan pilih "rectangle"
2. Klik kanan > hyperlink
3. Pilih "Existing file or wabe page" kemudian pilih "current folder"
4. Pilih file yang Anda kehendaki
5. Ok dan silahkan di coba

Dengan Macro :

1. Buat tombol melalui "insert" kemudian "shapes" dan pilih "rectangle"
2. Klik kanan pilih "asign macro" kemudian klik "new" maka Anda masuk pada jendela Visual Basic for Application (VBA)
3. Salin kode macro di bawah ini

Dim FSO As Object
Dim blnOpen
strFileToOpen = Application.GetOpenFilename(Title:="Pilih file yang ingin Anda buka", _
FileFilter:="Excel Files *.xls* (*.xls*),")
If strFileToOpen = False Then
MsgBox "Tidak ada file yang Anda pilih.", vbCritical, "maaf !!"
Exit Sub
Else
Sheet1.Range("A1").Value = strFileToOpen
Workbooks.Open Filename:=strFileToOpen
End If

3. Hyperlink Membuat Dokumen / File Baru

Dengan Hyperlink :

1. Buat tombol melalui "insert" kemudian "shapes" dan pilih "rectangle"
2. Klik kanan > hyperlink
3. pada bilah link to silahkan pilih "Create New Document" kemudian pada kotak/kolom "Name of new document' silahkan isi dengan nama file yang akan anda buat.
4. Kemudian klik ok dan silahkan di coba

Dengan Macro :

1. Buat tombol melalui "insert" kemudian "shapes" dan pilih "rectangle"
2. Klik kanan pilih "asign macro" kemudian klik "new" maka Anda masuk pada jendela Visual Basic for Application (VBA)
3. Kemudian salin kode macro di bawah ini

Workbooks.Add
'tersimpan di document
ActiveWorkbook.Save

4. Kembali ke workbook kemudian silahkan di coba

4. Hyperlink Ke Internet

Dengan Hyperlink :

1. Buat tombol melalui "insert" kemudian "shapes" dan pilih "rectangle"
2. Klik kanan > hyperlink
3. Pada bilah link to pilih "Existing File or Wab Page" kemudian pilih "Broused Pages"
4. Pada kotak Address, silahkan ketik ini "http://www.mtsbmtumbrasanom.id"
5. Ok dan silahkan dicoba

Dengan Macro :

1. Buat tombol melalui "insert" kemudian "shapes" dan pilih "rectangle"
2. Klik kanan pilih "asign macro" kemudian klik "new" maka Anda masuk pada jendela Visual Basic for Application (VBA)
3. Salin kode macro ini "ActiveWorkbook.FollowHyperlink "http://www.mtsbmtumbrasanom.id"
4. Kembali ke workbook dan silahkan di coba

KESIMPULAN

Dari 4 Jenis Macro Pengganti Hyperlink, kami selalu membuat tombol melalui Insert > Shapes. Nah, sebenarnya Anda bisa membuat tombol yang lebih baik yaitu Membuat Commandbutton Di Menu Ribbon Developer.

Ada beberapa kelebihan yang dimiliki tombol Commandbutton Developer di bandingkan dengan tombol Isert > Shapes.

1. Size lebih ringan
2. Lebih elegan
3. Lebih banyak variasi
4. dan masih banyak lagi keunggulan nya

Download File

Jika menurut Anda artikel ini bagus dan layak untuk Anda bagikan, maka silahkan bagikan ke sosial media yang Anda punya. Biarlah ilmu ini terus mengalir dengan tujuan saling berbagi ilmu dan pengalaman.

Demikian dari kami, semoga artikel ini bisalah berguna untuk Anda semua. salam

"Kami Selalu Berusaha Memberikan Yang Terbaik dan Original Untuk Anda"
Jabat Erat@Hak Cipta 2015

Post a Comment for "4 JENIS KODE MACRO PENGGANTI HYPERLINK EXCEL"