PERSIAPAN UAMBN BK UTAMA 2019 MTs

UAMBN-BK UTAMA 2019 MTs

VDI atau bisa di sebut Virtual Disk Image adalah salah satu perangkat lunak yang umumnya digunakan sebagai Disk yang dapat di pasang pada platform Max, Windows dan lainnya untuk menjalankan program yang ditulis untuk Sistem Operasi yang berbeda dalam Virtual Kecepatan.


Sebelum kita melaksanakan UAMBN BK Utama 2019 secara mandiri, pastinya kita harus mempersiapkan beberapa hal yang kami uraikan dibawah ini.

A. APA SAJA YANG HARUS DIPERSIAPKAN SEBELUM UAMBN-BK UTAMA 2019?

  1. Pengaturan Data di PDUM
  2. Pengaturan Jaringan
  3. Pengaturan Server
  4. Pengaturan Client
  5. Alat Pendukung
Pengaturan Data Di WEB PDUM
  • Patikan Data Madrasah Sudah Terisi Lengkap dan Benar
  • Pastikan Data Siswa yang ada di web PDUM sudah sesuai Ijazah SD/MI siswa
  • Pastikan Jumlah Siswa Sesuai
  • Pastikan Bisa Cetak Kartu Ujian Siswa
  • Pastikan Pada Dashbord PDUM terdapat Link/URL Download VDI
Pengaturan Jaringan
  • Direkomendasikan Pakai Jaringan Telkom Speedy
  • Direkomendasikan Kecepatan 10Mb
  • Direkomendasikan Jaringan Hanya Digunakan Untuk Ujian Dan Wifi untuk Proktor dan Teknisi
  • Pastikan Kabel LAN terpasang dengan benar (Client dapat terhubung ke Server)
Pengaturan Server
  • Pastikan Menggunakan Server Asli (bukan Client di rombak menjadi Server)
  • Pastikan Server Terhubung Internet
  • Pastikan IP Server 192.168.0.199 atau yang lainnya, yang penting tidak 192.168.0.200 karena 200 untuk pusat
Pengaturan Client
  • Pastikan Client mendapat IP yang berbeda. Contoh : 192.168.0.1 192.168.0.2 192.168.0.3 dst
  • Pastikan Client Tersabung dengan Server (bisa dengan cara PING atau yang lainnya)
  • Pastikan Client Terpasang SiStartBrowser Client
  • Pastikan Client bisa Login/ minimal tampil halaman Login
Alat Pendukung
  • Jenset/Diesel
  • UPS (Uninterruptible Power Suplay) untuk Server
  • Hardsik External
  • Group WA UNBK
  • Dan lain-lain


PENGATURAN IP SERVER dan CLIENT

A. Server
Kami menggunakan IP Addres : 192.168.0.199

1. Pertama silahkan klik Network pada bagian pojok kiri bawah
2. Pilih Open Network and Sharing Center
3. Pilih Change adapter settings
4. Pada bagian ini kita harus membedakan mana yang tersambung internet dan mana yang tidak. Pada gambar dibawah ini terlihat jelas bahwa ANTENA untuk internet (IP biarkan automatically) dan LOKAL untuk server (IP disetting 192.168.0.199)

Sumber Internet
-. Kami menggunakan kabel LAN sebagai sumber internet Server
-. Jika Anda menggunakan WIFI sebagai sumber internet Server, maka biarkan saja IP nya automatically

5. Untuk mengatur IP Server, silahkan klik 2 kali pada bagian LOKAL (sesuaikan dengan nama server Anda)
6. Kemudian pilih Properties
7. Klik 2 kali Version 4 (TCP/IPv4)
8. Buatlah IP Address seperti dibawah ini


9. Klik OK dan selesai

B. Client

Untuk mengatur IP Addres Client UAMBN-BK kami menggunakan seperti berikut :

Client ke 1 : 192.168.0.1
Client ke 2 : 192.168.0.2
Client ke 3 : 192.168.0.3 dst

Untuk langkah-langkahnya Anda dapat melakukan seperti pengaturan IP Server diatas.

SAMBUNGAN INTERNET UAMBN-BK 2019

Terkait sambungan internet kami insyaallah telah menggunakan Paket Telkom Speedy yang insyaallah /bulan 500.000 5mb untuk Simulasi UNBK dan UAMBN-BK dan 1.000.000 /bulan 10mb untuk UNBK dan UAMBN-BK sungguhan.

VDI (Virtual Disk Image)

Untuk kali ini, kalangan kemenag sudah menggunakan Virtual bukan xampp lagi untuk menjalankan program, dan menurut kami ini lebih joosssss....

Silahkan Anda unduh VDI pada dashbord Web PDUM atau http://uambnbk.kemenag.go.id/ dan sesuaikan jenis waktu di tempat Anda (WIB, WIT dan WITA)

Yang perlu Anda Download adalah :

1. VDI Virtual Disk Image
2. VirtualBox
3. SistarBrowser untuk server
4. SistarBrowser untuk client

Jika sudah berhasil mendownload ke 3 alat perang UAMBN-BK UTAMA 2019 diatas, lakukan langkah dibawah ini :

1. extrak semuanya (3 alat perang tersebut)
2. Klik 2 kali hasil extrak VDI nanti akan ada 1 file type .rar nah itu silahkan di extrak lagi dan hasil akhir filenya akan menjadi seperti dibawah ini

3. Jika sudah, selanjutnya kita membuat mesin di VirtualBox

CARA MEMBUAT MESIN DI VIRTUALBOX UAMBN-BK UTAMA 2019

Untuk tahap ini diperlukan teliti dalam pengaturan mesin virtual, karena ini akan sangat menentukan berjalan tidaknya program.

1. Buka VirtualBox
2. Klik New dan buatlah seperti gambar dibawah ini
Untuk Type : Anda dapat menggunakan Type : Linux dan Version : Debian 64bit
Kami menggunakan Type : Linux Version : Debian 64bit

Jika sudah silahkan klik Next

3. Buat ukuran memori mendekati warna merah seperti gambar dibawah ini
Jika sudah silahkan klik Next

4. Pilih Use an existing virtual hard disk file

kemudian klik folder warna kuning disamping dan silahkan anda pilih VDI yang sudah di extrak tadi.

type : Virtual Disk Image
warna : merah
ukuran : kurang lebih 5.111.808 kb

5. Jika sudah klik Create
6. Klik pengaturan

PENGATURAN VIRTUAL MESIN UAMBNBK UTAMA 2019

1. Klik pengaturan
2. Pilih bilah System >> Processor
Jika sudah seperti gambar diatas, silahkan geser Processor(s) sampai batas warna merah
3. Langkah selanjutnya silahkan Anda pilih bilah Network >> Adapter1
4. Pada bilah Adapter1, silahkan ubah NAT menjadi Bridged Adapter
5. Pada bilah Adapter2, silahkan centang Enable Network Adapter dan ubah menjadi NAT
6. Klik oke dan selesai deehh..

CARA SYNCRON UAMBN-BK UTAMA 2019

Langkah-langkah Syncron Simulasi Ke 2 UAMBN-BK Tahun 2018/2019 sebagai berikut :

1. Jalankan Virtual Mesin yang sudah Anda buat diatas, tunggu sampai muncul pemberitahuan :

Selamat Datang di VHD UAMBN-BK UAMBN tty1
URL UAMBN-BK : http://192.168.0.101
UAMBN Login :


2. Jika sudah ada pemberitahuan seperti diatas, sekarang silahkan buka exam Admin
3. Jalankan/RUN
4. Tunggu beberapa saat dan silahkan login
5. Silahkan pilih bilah Syncron (nomor 1-8)
6. Jika sudah silahkan Anda lihat : Data Siswa, Jadwal dan lain-lain
7. Selesai deh..tinggal nunggu waktu ujian

SISTARBROWSER (SERVER)

Untuk menjalankan Exam Server, Anda dapt menjalankan seperti UNBK

SISTARBROWSER (CLIENT)

Untuk menjalankan Exam Client, Anda dapt menjalankan seperti UNBK
Copy file ke client dan silahkan di extrak dulu dan di RUN (jalankan)

Semoga Membantu Para Proktor/Teknisi UNBK dan UAMBNBK atau yang lain

DOWNLOAD JADWAL UAMBN-BK UTAMA 2019 MTs


Kami Selalu Berusaha Memberikan Yang Terbaik dan Original Untuk Anda
Terimakasih atas kunjungannya dan menjadi tamu kami sehingga.
Jabat Erat@Hak Cipta 2015
 Hak Cipta

Post a Comment for "PERSIAPAN UAMBN BK UTAMA 2019 MTs"